Editor: Yasiduhu Mendrofa
SIBOLGA | GarisPolisi.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sibolga melaksanakan Blue Light Patrol pada Jumat (6/12/2024) malam, di berbagai wilayah Kota Sibolga. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Sibolga untuk mencegah kecelakaan lalu lintas, balap liar, dan kejahatan jalanan yang menjadi perhatian utama masyarakat setempat.
Kapolres Sibolga, AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK, melalui Kasat Lantas Polres Sibolga, AKP Muhammad Joni, menjelaskan bahwa patroli ini dilakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan serta mengantisipasi potensi kecelakaan di titik-titik rawan.
“Kami berupaya mencegah balap liar, kecelakaan lalu lintas, dan tindak kejahatan jalanan yang sering terjadi di beberapa wilayah. Balap liar tidak hanya berbahaya bagi pelakunya, tetapi juga mengancam keselamatan pengguna jalan lainnya,” ujar AKP Muhammad Joni.
Patroli malam ini difokuskan pada daerah-daerah yang ramai dan memiliki potensi gangguan ketertiban, seperti jalan utama dan area dengan aktivitas masyarakat tinggi. Langkah ini bertujuan untuk mewujudkan keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).
Satlantas juga menegaskan bahwa pelaku balap liar akan diberikan teguran hingga tindakan tegas untuk memberikan efek jera. Hal ini merupakan wujud komitmen Polres Sibolga dalam menekan angka pelanggaran lalu lintas dan menciptakan suasana yang kondusif di jalan raya.
“Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat beraktivitas di malam hari. Selain itu, patroli ini juga menjadi bukti keseriusan kami dalam menjaga keselamatan pengguna jalan,” tambah Kasat Lantas.
Kegiatan patroli Blue Light ini mendapat apresiasi dari masyarakat Kota Sibolga. Beberapa warga menyebutkan bahwa langkah ini sangat membantu mengurangi kekhawatiran mereka, terutama saat melintasi jalan pada malam hari.
Dengan konsistensi patroli semacam ini, diharapkan tingkat kecelakaan lalu lintas dan tindak kejahatan jalanan dapat terus menurun, sehingga menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi semua pengguna jalan.
(Sumber: Humas Polres Sibolga)
0 Komentar