Simalungun | GarisPolisi.com - Babinsa Koramil 06/Perdagangan Kodim 0207/Simalungun, Serda Dedi Prastiawan, mendampingi dan mengawal penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap II tahun anggaran 2024 di Kantor Pangulu Nagori Kandangan, Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun, Rabu (4/12/2024).
Dalam kegiatan tersebut, Serda Dedi menyampaikan bahwa kehadirannya sebagai Babinsa bertujuan memastikan penyaluran bantuan berjalan lancar, tepat sasaran, dan sesuai dengan aturan yang berlaku. “Tugas saya di sini adalah mengawasi dan mendampingi penyaluran BLT-DD kepada masyarakat yang berhak menerima, agar bantuan ini benar-benar sampai kepada yang membutuhkan sesuai ketentuan pemerintah pusat hingga ke tingkat nagori,” ujar Serda Dedi.
Ia juga menekankan pentingnya pemanfaatan bantuan secara bijak oleh masyarakat penerima. “Kami berharap bantuan ini dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan utama penerima, sehingga memberikan dampak positif bagi kehidupan mereka,” tambahnya.
Penyaluran BLT DD ini merupakan bagian dari program pemerintah untuk membantu masyarakat desa mengatasi kesulitan ekonomi. Dengan pengawalan Babinsa, diharapkan transparansi dan akuntabilitas proses pembagian bantuan dapat terus terjaga.
Kegiatan tersebut berlangsung dengan tertib dan mendapat respons positif dari warga setempat. Bantuan yang diberikan diharapkan menjadi solusi sementara dalam mengatasi kebutuhan ekonomi masyarakat di tengah berbagai tantangan yang ada.
(YN)
0 Komentar