Penulis: Yasmend
TAPTENG | GarisPolisi.com - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah (Pemkab Tapteng), yang diwakili oleh Penjabat (Pj) Bupati Tapteng, Dr. Sugeng Riyanta, SH., MH, bersama dengan Pj Ketua TP PKK Kabupaten Tapteng, Ny. Ade Sugeng Riyanta, mengucapkan selamat Hari Ibu ke-96 pada Minggu, 22 Desember 2024.
Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Tapteng menyampaikan pesan khusus dalam rangka peringatan Hari Ibu, yang bertema "Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045". Menurutnya, Hari Ibu bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momen untuk mendorong semangat perempuan Indonesia, terutama para ibu, untuk terus berdaya dan memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara.
“Melalui momen ini, kita diharapkan bisa semakin menggerakkan hati kaum ibu untuk menjadi pribadi yang lebih berdaya, yang mampu memberikan pengaruh positif bagi keluarga dan masyarakat,” ujar Pj Bupati Sugeng Riyanta.
Ia juga menyampaikan rasa syukur atas rahmat Allah SWT yang senantiasa memberikan kekuatan, sehingga peringatan Hari Ibu tahun ini dapat dilaksanakan dengan penuh kebahagiaan. Pj Bupati berharap bahwa semangat Hari Ibu ini dapat mempererat hubungan silaturahmi antar ibu-ibu di Kabupaten Tapanuli Tengah serta menumbuhkan komitmen untuk mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.
“Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah berkomitmen penuh mendukung peringatan Hari Ibu ini. Kita semua berharap agar semangat dan teladan dari para ibu dapat menjadi motivasi untuk mempererat kebersamaan dalam membangun daerah,” tambahnya.
Dalam kesempatan ini, Pj Bupati juga mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban, terlebih menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. "Mari kita sambut Natal dengan penuh sukacita dan hikmah, serta jaga kebersamaan untuk menciptakan suasana yang damai dan harmonis," tutupnya.
Peringatan Hari Ibu ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran ibu dalam keluarga dan masyarakat, sekaligus sebagai wujud penghargaan terhadap kontribusi besar yang telah diberikan oleh perempuan Indonesia dalam pembangunan bangsa.
0 Komentar