Pada Senin (14/10/2024), pengerjaan rumah Ibu T. Saragih yang berlokasi di Jalan Rindung RT 001, sudah memasuki tahap penting, yaitu pemasangan dinding batu, tiang, dan pondasi rumah. Kegiatan ini dilakukan dengan semangat gotong royong antara personil Satgas TMMD dan warga setempat, dalam upaya mewujudkan hunian yang layak bagi keluarga Ibu Saragih.
Letda Antoni Sinulingga, Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) TMMD yang memantau langsung proses renovasi, menjelaskan bahwa pengerjaan rumah saat ini sedang berada dalam tahapan krusial. "Kami menargetkan setelah tahap pemasangan dinding dan pondasi selesai, pekerjaan akan segera berlanjut ke tahap pemasangan atap. Seluruh personel dikerahkan untuk bekerja maksimal agar proyek ini rampung tepat waktu," ujarnya.
Lebih lanjut, Letda Sinulingga menekankan pentingnya menjaga keamanan dan kelancaran selama proses pengerjaan. "Kami berharap pekerjaan rehab rumah ini dapat selesai sesuai jadwal, dan yang terpenting, membawa manfaat besar bagi Ibu T. Saragih dan keluarganya, sehingga mereka bisa tinggal di rumah yang layak dan aman," tambahnya.
Program TMMD ini merupakan salah satu upaya TNI untuk membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya melalui pembangunan infrastruktur dan perbaikan rumah warga yang tidak layak huni. Program RTLH ini diharapkan dapat menciptakan perubahan nyata bagi warga seperti Ibu T. Saragih, yang rumahnya kini sudah hampir layak huni berkat kerja keras Satgas TMMD.
(YN)
0 Komentar