Polsek Binjai Tangkap Pelaku Spesialis Pembobol Rumah Kosong

Binjai|GarisPolisi.com - Polsek Binjai berhasil menangkap pelaku N (25) spesialis pembobol rumah kosong yang berada di Dusun ll, Desa Perdamaian, Kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat, Minggu ( 25/05/2025).

Kasi Humas Polres Binjai, AKP Junaidi menyampaikan terungkapnya aksi pelaku berawal saat adik korban Nurhalimah (44) mendatangi rumah kakaknya dalam keadaan kosong pada hari Minggu (25/05/2025) pukul 15.00 WIB.

" Saat Nurhalimah membuka pintu ternyata pintu rumah sudah tidak terkunci. Kemudian adik korban masuk kedalam dan melihat seisi rumah sudah bentarakan," kata Kasi Humas Polres Binjai, Selasa (27/05/2025).

Melihat kejadian tersebut, Nurhalimah kemudian langsung menghubungi kakaknya yang berada di Kota Palembang, Sumatera Selatan dan anak korban Kurniawan Effendi yang juga tidak berada dirumah.

" Atas kejadian tersebut, anak korban Kurniawan Effendi kemudian mendatangi Polsek Binjai untuk membuat Laporan Polisi Nomor : LP/B/ 75 / V /2025/SPKT/Polsek Binjai/Polres Binjai /Polda Sumut," ucap AKP Junaidi.

Menerima laporan tersebut, tidak kurang dari 24 jam, petugas berhasil menangkap pelaku tidak jauh dari TKP di Gang Setia dusun II, Desa Perdamaian, Kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat, Senin (26/5/25) pukul 13.00 WIB.

" Dari tangan pelaku, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 buah Laptop, 5 buah kipas angin, 1 buah Sepeda Sports, 2 buah Sertifikasi Tanah, 1 unit TV, 2 jam tangan, 3 buah Tabung gas 3 Kg, 3 pasang sepatu, 1 unit sepeda gunung dan 1 Setrika merek," terang Junaidi.

Pelaku beserta barang bukti saat ini sudah diamankan di Mapolsek Binjai untuk proses lebih lanjut.

(Ngga




Posting Komentar

0 Komentar