Simalungun | GarisPolisi.com – Babinsa Koramil 07/Bosar Maligas, Jajaran Kodim 0207/Simalungun, Sertu Jeri Agustian, aktif mendukung warga dalam mengembangkan usaha ternak ayam kampung serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
Pada Minggu (9/2/2025), Sertu Jeri melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan warga binaannya di Nagori Parbutaran, Kecamatan Bosar Maligas, Kabupaten Simalungun. Dalam kesempatan ini, ia memantau perkembangan peternakan ayam kampung yang dikelola masyarakat serta memberikan dorongan agar usaha tersebut semakin berkembang.
“Peternakan ayam kampung memiliki potensi besar untuk meningkatkan perekonomian warga. Dengan manajemen yang baik, hasil ternak bisa menjadi sumber penghasilan tambahan yang menjanjikan,” ujar Sertu Jeri.
Selain memberikan motivasi kepada peternak, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama di sekitar area peternakan. Kebersihan yang baik dapat mencegah berbagai penyakit serta menciptakan lingkungan yang sehat bagi warga sekitar.
“Saya mengajak seluruh warga untuk tetap memperhatikan kebersihan lingkungan, baik di sekitar peternakan maupun pemukiman. Polusi udara dan limbah dari peternakan harus dikelola dengan baik agar tidak menimbulkan dampak negatif,” tambahnya.
Dengan adanya komunikasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat, diharapkan usaha peternakan ayam kampung semakin berkembang, serta kesadaran warga akan pentingnya menjaga lingkungan sehat semakin meningkat.
(Pendim 0207/SML/YN)
0 Komentar