Gubernur Arinal Djunaidi Melantik Penjabat Bupati Mesuji dan Mengukuhkan Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat

BANDARLAMPUNG|GarisPolisi.com - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Melantik Penjabat Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, ST, MT, MM, dan Mengukuhkan Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat Drs. M. Firsada, M.Si. di Balai Keratun Lt.3 Kantor Gubernur Lampung, Rabu (22/05/2024).

Pelantikan tersebut dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor : 100.2.1.3-1084 Tahun 2024 tentang pemberhentian dan pengangkatan Penjabat Bupati Mesuji Provinsi Lampung, dan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor : 100.2.1.3-1077 Tahun 2024 tentang perpanjangan masa jabatan penjabat Bupati Tulang Bawang Barat Provinsi Lampung.

Berdasarkan Surat Keputusan tersebut, maka Penjabat Bupati Mesuji yang sebelumnya diemban oleh Sulpakar S.Sos, MM, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, digantikan oleh Febrizal Levi Sukmana, ST, MT, MM, Kepala Dinas Energi dan Sumberdaya Mineral Provinsi Lampung.

Adapun Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat diperpanjang dan dijabat oleh Drs. M. Firsada, M.Si. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Lampung.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur mengatakan bahwa masa jabatan Penjabat Bupati adalah 1 (satu) tahun dan dapat diperpanjang untuk 1 (satu) tahun berikutnya dengan orang yang sama atau orang yang berbeda, sesuai ketentuan yang termuat didalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 2023 tentang Penjabat Gubernur, Penjabat Bupati, dan Penjabat Wali Kota.

"Oleh karena itu, dalam kesempatan ini Saya atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada saudara Dr. Drs. Sulpakar, MM. atas pengabdian yang telah Saudara berikan selama menjabat sebagai Penjabat Bupati Mesuji terhitung sejak tanggal 22 Mei 2022," ucap Gubernur.

Gubernur juga mengapresiasi pencapaian atas penghargaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik atau SPBE tingkat Provinsi Lampung, Innovative Government Award. Penghargaan ini berdasarkan Indeks Inovasi Daerah, Universal Health Coverage, yaitu dengan memastikan setiap warga dalam populasi memiliki akses yang adil terhadap pelayanan kesehatan, tingkat insentif fiskal daerah maupun prestasi daerah lainnya. 

"Prestasi ini adalah hasil dari rasa, cipta dan karsa yang telah Saudara berikan bersama seluruh elemen masyarakat dan segenap institusi yang ada di Kabupaten Mesuji," ungkap Gubernur.

Kemudian kepada Febrizal Levi Sukmana, S.T., MT, MM yang pada hari ini telah dilantik dan mengucapkan sumpah/janji jabatan sebagai Penjabat Bupati Mesuji, Gubernur meminta untuk dapat segera menyesuaikan diri dengan beban tanggungjawab yang sudah di amanahkan.

"Segera laksanakan konsolidasi internal, baik di Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Lampung, maupun pada tatanan Pemerintah Daerah Kabupaten Mesuji. Lakukan penguatan koordinasi antar lembaga di daerah, bangun komunikasi terarah dengan segenap stakeholder dan instrumen kemasyarakatan yang ada," ucap Gubernur.

Selanjutnya kepada Drs. M. Firsada, M.Si., yang pada hari ini kembali dipercaya untuk mengemban amanah sebagai Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat, Gubernur meminta untuk tetap konsisten dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, baik sebagai Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat maupun sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Lampung.

Gubernur juga memaparkan bahwa saat ini, Ekonomi Provinsi Lampung Triwulan I-2024 terhadap Triwulan I-2023 tumbuh sebesar 3,30%, yang ditopang dari sisi produksi, lapangan usaha administrasi pemerintahan, pertanahan dan jaminan sosial wajib sebesar 14,23%.

Sementara dari sisi pengeluaran, komponen pengeluaran lembaga non-profit yang melayani rumah tangga atau PK-LNPRT mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 19.13%.

Lebih jauh Gubernur juga memaparkan bahwa struktur perekonomian Provinsi Lampung pada Triwulan I-2024, didominasi oleh tiga lapangan usaha yaitu pertanian, kehutanan dan perikanan sebesar 23,78%, industri pengolahan sebesar 18,92% dan perdagangan besar-eceran dan reparasi mobil-sepeda motor sebesar 14,66%.

Adapun Indeks Pembangunan Manusia Provinsi Lampung tumbuh secara konsisten dan semakin membaik, meskipun masih berada dibawah IPM Nasional, IPM Lampung pada Tahun 2023 mencapai 72,48 atau tumbuh sebesar 0,96% dibandingkan Tahun 2022. Sedangkan IPM Nasional mencapai 74,39 pada Tahun 2023, naik 0,84% dibandingkan Tahun 2022.

Oleh karenanya, untuk lebih meningkatkan pembangunan di Provinsi Lampung, Gubernur menyatakan bahwa sinergitas terhadap program dan rencana kerja antar pemerintah baik secara vertikal maupun horizontal, sangat diperlukan untuk mempercepat pemenuhan pelayanan publik dan dalam rangka mewujudkan masyarakat Lampung Berjaya.

(Irwan)

Posting Komentar

0 Komentar