Ketua GOW Pasbar Hadiri Kegiatan Majelis Taklim Annisa Masjid Agung Baitul Ilmi di Muaro Sasak

PASBAR|GarisPolisi.com - Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Ny. Fitri Risnawanto menghadiri kegiatan Majelis Taklim Annisa Masjid Agung Baitul Ilmi dengan tema kegitan ‘Tadabur Alam’ dalam rangka menyambut Bulan Ramadhan yang berlokasi Muaro Sasak Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, Jumat (1/3/2024). 

Dalam sambutannya, Ny. Fitri Risnawanto mengatakan bahwa kegiatan silahturahmi tersebut bertujuan untuk saling berbagi informasi, berbagi pengalaman, juga menambah ilmu pengetahuan. 

“Menjelang Bulan Suci Ramadhan ini maka diharapkan kekompakan dan kerja sama para jamaah terus terjaga dengan baik sehingga selama menjalani ibadah lancar tanpa ada hambatan,” harapnya.

Ny. Fitri Risnawanto berharap kepada para orang tua yang hadir agar selalu mengawasi anak-anaknya, generasi muda penerus bangsa. Ia juga mengajak untuk menjadikan rumah sebagai tempat paling nyaman dan tentram serta menuntun anak-anak menjadi penghafal Alquran.

“Saya harapkan kepada ibu-ibu mari kita jaga keluarga kita. Didiklah anak dan cucu kita hingga menjadikannya anak sholeh dan sholehah tentunya, serta jadikanlah di rumah kita tempat paling nyaman dan tentram. Tuntunlah anak-anak menjadi hafizh Alquran,” himbaunya.

Sementara Ketua Pelaksana Pulmen Epida mengucapkan terima kasih kepada Ny. Fitri Risnawanto selaku ketua GOW Pasbar sekaligus Pembina Majelis Taklim Annisa Baitul Ilmi yang telah hadir pada kegiatan tersebut. Ia menjelaskan bahwa tema kegiatan ‘Tadabur Alam’ memiliki arti menyatukan alam ciptaan Allah SWT untuk menguatkan dan mendekatkan diri yang dapat meningkatkan keimanan kepada Allah SWT. 

“Kegiatan itu dapat dimaknai sebagai kegiatan yang membentuk keluarga yang tentram. Mudah-mudahan semangat kita hari ini adalah wujud dari ketakwaan kita menyambut Bulan Suci Ramadhan. Insya Allah ibadah dengan baik, tentunya tidak lupa dengan kita bisa mengajak anak-anak kita untuk berpuasa. Jadilah orang tua yang diidolakan anak-anaknya,” ajak Pulmen Epida.

(0S)

Posting Komentar

0 Komentar