Kapolres Tebingtinggi Terima Kunjungan Kerja Kapolda Sumut

TEBINGTINGGI|GarisPolisi.com - Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andreas Tampubolon menerima kunjungan kerja Kapolda Sumatera Utara Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si. dalam rangka Operasi Mantap Brata Toba 2023-2024 di Wilayah hukum Polres Tebing Tinggi, Rabu (25/10/2023).

Dalam kunjungannya, Kapolda Sumut didampingi oleh Karo Ops Kombes Pol Victor Togi Tambunan , S.H, S.I.K., Dansat Brimob Kombes Pol Christiyanto Goetomo, S.I.K., S.H., M.H., dan Dir Samapta Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri S.H, S.I.K. M.Hum.

Penyambutan dipimpin langsung oleh Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andreas Tampubolon beserta Pejabat Utama Polres Tebing Tinggi dan Ka SPKT Polres Tebing Tinggi Ipda Syawaluddin untuk melaporkan situasi kamtibmas 1 x 24 jam Polres Tebing Tinggi, kemudian dilanjutkan dengan jajar kehormatan Dalmas Polres Tebing Tinggi kepada Kapolda Sumut.

Kegiatan dilanjutkan dengan Peragaan Dalmas dari Pleton Dalmas Awal, Dalmas Lanjut Polres Tebing Tinggi dan tim PHH Brimob Batalyon B Polda Sumut dalam kesiapan menghadapi Ops Mantap Brata Toba 2023-2024.

Dalam kesempatannya, Kapolda Sumut mengajak personel Polres Tebing Tinggi untuk siap menghadapi segala eskalasi, hal itu harus kita antisipasi sejak awal dan tugas dapat berjalan dengan baik.

“Untuk Dalmas Awal dan Dalmas Lanjut agar ditingkatkan latihan agar hasil lebih maksimal. Tingkatkan profesionalisme kita dan tetap bertindak sesuai dengan aturan yang berlaku. Kepada tim negosiator harus mampu bernegosiasi dengan masyarakat, bila anda dapat berkomunikasi atau berdebat dengan masyarakat dengan baik maka seluruh kegiatan juga akan berlangsung dengan baik,"ucap Kapolda Sumut.

Kendalikan massa di lapangan agar tenang dalam menyampaikan pendapat, tidak semua masa harus kita bubarkan, apabila demo berjalan dengan kondusif maka hasilnya akan baik.

Selain itu, Kapolda Sumut juga meminta Personel Polres Tebing Tinggi untuk serius dalam melaksanakan apapun kegiatan yang ada pada Operasi Mantap Brata Toba 2023-2024. Dan jaga kesehatan, Polisi boleh tua namun harus sehat dan kuat.

“Penegakan hukum harus profesional, tunjukan sikap itu dalam Operasi Mantap Brata ini. Gakkumdu melakukan penyidikan selama 7 hari, maka harus berkoordinasi dengan Bawaslu, Jaksa dan lain sebagainya," tutup Kapolda Sumut.

Selanjutnya Kapolda Sumut meninggalkan Polres Tebing Tinggi menuju Batalyon B Brimob Polda Sumut untuk selanjutnya meninggalkan Wilayah hukum Polres Tebingtinggi.

( Sumber : Humas Polres Tebing Tinggi )

Posting Komentar

0 Komentar