Sosialisasi Bahaya Narkoba ke Siswa SD, Bripka Nawi : Narkoba Harus Dicegah Sejak Dini

Bripka Nawi Ritonga Saat Mensosialisasikan Bahaya Narkoba Kepada Murid Sekolah Dasar di Yayasan Khoirul Ulum, Panai Hilir, Kabupaten Labuhanbatu.

Editor : Indra Dharma 

Labuhanbatu, GarisPolisi.com - Bripka Nawi, Personil Bhabinkamtibmas Polsek Panai Hilir Resor Labuhanbatu merupakan sosok personil polisi yang dikenal getol menularkan pengetahuannya tentang bahaya narkoba. 

Tak hanya kepada masyarakat diwilayah tempatnya bertugas, Polisi berangkat Brigadir Polisi Kepala (Bripka) bernama lengkap Nawi Ritonga itu JUGA dikenal sering memberikan pencerahan tentang bahaya narkoba melalui giat sosialisasi ke para pelajar, bahkan kepada murid ditingkat sekolah dasar (SD).

Menurutnya, selain dengan melakukan penindakan terhadap pelaku penyalahgunaan narkoba, giat pencegahan juga menjadi opsi terpenting dalam memutus peredaran barang haram itu. 

"Selain bentuk tindakan hukum kepada para pelanggar atau pelaku penyalahgunaan narkoba, cara memutus mata rantai peredaran narkoba juga sangat efektif dengan metode pencegahan," Ucap Bripka Nawi kepada wartawan, Jumat (8/9/2023).

Ia juga mengatakan, selain memberikan pencerahan kepada orang dewasa tentang dampak buruk dan bahaya narkoba, pemberian pencerahan kepada anak-anak di usia dini juga sangat diperlukan. Karena apa yang kita ajarkan kepada anak-anak usia dini akan lebih mudah melekat di ingatan mereka. 

"Tadi saya memberikan sosialisasi dan pencerahan tentang bahaya narkoba kepada siswa SD di Yayasan Khoirul Ulum, Dusun IV Desa Sei Sanggul, Kecamatan Panai Hilir. Selain para murid, giat tadi juga di ikuti para guru di lingkungan setempat," katanya menerangkan.

Nawi juga menegaskan, disituasi yang kian hari kian memprihatinkan seperti sekarang ini, pemberantasan peredaran narkotika dengan cara memberi pemahaman kepada anak usia dini akan sangat baik. 

"Pemberantasan peredaran gelap narkotika bukan hanya mutlak tanggung jawab pihak kepolisian, peran serta masyarakat juga sangat dibutuhkan dalam memutus jaringan peredaran narkoba. Apa bila ada masyarakat yang melihat atau mengetahui peredaran narkoba, segera informasikan kepada polisi, pasti segera kita tindak," tukasnya mengakhiri.

Posting Komentar

0 Komentar