Penulis: Yasiduhu Mendrofa
TAPTENG | GarisPolisi.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Sihapas bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap VI untuk periode Oktober, November, dan Desember 2024. Penyaluran ini berlangsung pada Jumat (6/11/2024) di Balai Desa Sihapas.
Sebanyak 49 keluarga penerima manfaat (KPM) menerima bantuan sebesar Rp900.000, yang merupakan alokasi selama tiga bulan. Bantuan ini diharapkan mampu mendukung kebutuhan pokok masyarakat sekaligus mempercepat penghapusan kemiskinan ekstrem di wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Sihapas, Merlius, mengimbau para penerima manfaat untuk menggunakan dana BLT dengan bijak.
“Kami berharap dana BLT ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Program ini merupakan upaya nyata pemerintah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat,” ujar Merlius.
Ia juga menambahkan bahwa penyaluran BLT-DD ini telah melalui musyawarah desa dan sesuai dengan kriteria yang diatur dalam peraturan perundang-undangan. Dana desa yang dialokasikan untuk BLT-DD ini maksimal sebesar 25 persen dari total pagu dana desa, dan program berjalan lancar sejak tahap awal hingga tahap VI.
Salah satu penerima manfaat, Teinidar Panggabean, mengungkapkan rasa syukur atas perhatian pemerintah terhadap masyarakat kurang mampu.
“Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah desa, camat, pendamping desa, dan pejabat kabupaten yang telah peduli kepada kami. Bantuan ini sangat membantu, terutama menjelang Hari Natal dan Tahun Baru,” ujar Teinidar.
Acara penyaluran BLT-DD tahap VI ini berlangsung aman dan tertib. Selain menyalurkan bantuan kepada KPM, pemerintah desa juga membayarkan insentif kepada kader posyandu, guru Sekolah Minggu, dan tenaga PAUD.
Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama antara pemerintah desa, BPD, dan para penerima manfaat.
0 Komentar