Langkat|GarisPolisi.com - Tim sepak bola Perkasa United menang telak atas Sewangi United dengan skor 6-1 pada gelaran Piala KONI Kabupaten Langkat Tahun 2024 di Lapangan Alun-alun Kwala Bingai Stabat, Kabupaten Langkat, Senin (28/10/2024).
Pada babak pertama, Perkasa United yang merupakan Kesebelasan yang bermarkas di Desa Kepala Sungai, Kecamatan Secanggang ini sudah unggul dengan skor 3-0.
Sementara di babak kedua tim yang di Manajeri Indra dan dilatih oleh Dedeo Gabon menambah keunggulannya menjadi 6-1.
Gol kemenangan Perkasa United dicetak oleh Wahyu Aji dengan lesatan 4 gol, semntara Prasetyo mencetak 1 gol dan Dwi Ramadhani mencetak 1 gol.
Manajer Perkasa United, Indra usai pertandingan mengatakan sangat puas dengan hasil yang diraih timnya dan tidak menyangka bisa menang telak dengan skor 6-1.
" Kemenangan yang kami raih hari ini merupakan awal dari perjalan kami untuk merebut juara, jadi saya berharap kepada para pemain jangan cepat puas karena pertandingan selanjutnya akan lebih berat," kata Indra.
Selanjutnya dibabak 16 besar, Perkasa United akan bertemu lawannya Garuda Langkat.
Piala KONI Kabupaten Langkat Tahun 2024 sendiri diikuti oleh 32 Klub sepak bola yang ada di Langkat dengan format sistem gugur.
(Ngga)
0 Komentar