Pererat Silaturahmi, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Warga Binaan

Simalungun | GarisPolisi.com – Dalam upaya mempererat hubungan kemasyarakatan dan menjaga nilai-nilai sosial, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Serbelawan Kodim 0207/Simalungun, Sertu Suriyaji, bersama Bhabinkamtibmas Polsek Serbelawan menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan di Nagori Bahung Huluan, Kecamatan Dolok Batunanggar, Kabupaten Simalungun, pada Sabtu (28/9/2024).

Dalam pertemuan tersebut, Sertu Suriyaji menekankan pentingnya menjaga dan menegakkan nilai-nilai serta norma yang berlaku di masyarakat. Ia juga menjelaskan bahwa komunikasi sosial ini merupakan sarana untuk membangun silaturahmi antara aparat keamanan dengan warga setempat, guna memupuk kebersamaan serta meningkatkan rasa saling menghormati.

“Komsos ini bertujuan untuk menanamkan wawasan kebangsaan, kedisiplinan, persatuan, dan kesatuan kepada warga binaan. Selain itu, melalui kegiatan ini kami bisa mengetahui perkembangan situasi di lapangan, sehingga jika ada permasalahan, dapat segera diselesaikan,” jelas Sertu Suriyaji.

Sertu Suriyaji menambahkan bahwa pembinaan komunikasi sosial menjadi bagian dari tugas pokok komando kewilayahan, khususnya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat. Hal ini penting untuk memperkuat sinergi antara TNI dan Polri dengan warga dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Polsek Serbelawan juga memberikan imbauan kepada warga agar selalu menjaga kerukunan antar sesama serta terus berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Keterlibatan aktif warga dinilai sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Warga setempat menyambut baik kegiatan tersebut dan mengungkapkan harapan agar kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk mempererat hubungan antara aparat keamanan dengan masyarakat.

Dari hasil pantauan di lapangan, kegiatan seperti ini sudah menjadi rutinitas bagi Babinsa dan Bhabinkamtibmas di berbagai wilayah di Kabupaten Simalungun. Selain memberikan rasa aman, kegiatan Komsos juga menjadi wadah untuk menyampaikan berbagai informasi penting terkait perkembangan situasi keamanan di wilayah tersebut.

Dengan dilaksanakannya Komsos ini, diharapkan sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat akan terus terjalin demi menciptakan kondisi wilayah yang stabil dan kondusif.

(YN)

Posting Komentar

0 Komentar