2 Orang Diduga Calo BBM Bersubsidi, Baku Baku Hantam di SPBU 14213276 Tanjungbalai

Tanjungbalai,GarisPolisi.com -  2 Orang diduga calo BBM bersubsidi jenis solar, baku hantam di SPBU 14213276 PT. Prima Putra Agung, yang berada di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Sei Tualang Raso, Kota Tanjungbalai, yang berebut untuk mendapatkan minyak Solar tersebut, Jumat, (7/4/2023) sekitar pukul 10.00 Wib.

Menurut saksi mata dilokasi kejadian berinisial MS mengatakan, peristiwa bermula dimana salah satu pengendera Mobil mengisi BBM berjenis Solar sudah berulang kali mengisi di SPBU 14213276 PT Prima Putra Agung,  sehingga Mobil yang antri dibelakang merasa kesal dan menegur pengendera Mobil yang sudah berulang kali melakukan pengisian BBM Solar itu.

Namun si pengendara Mobil yang melakukan pengisian BBM secara berulang kali itu tidak terima ditegur, dan mengeluarkan kata kata kasar pada pemilik mobil yang antri dibelakang tadi.

" Setelah keduanya saling mengeluarkan kata kata kasar, keduanya berakhir dengan adu jotos, yang menyebabkan si pemilik Mobil yang telah berulang kali mengisi mobilnya tersebut mengalami luka pada wajah dan mengeluarkan darah, "kata MS.

Untuk mengetahui peristiwa lebih mendetail  wartawan pun coba melakukan konfirmasi pada pihak SPBU 14213276 PT Prima Putra Agung, namun amat disayangkan tak seorangpun dari pihak SPBU menerima kehadiran wartawan yang sedang melaksanakan tugasnya.

Menurut sumber yang tak mau disebutkan namanya, selama ini SPBU 14213276 PT Prima Putra Agung, telah melakukan kecurangan dengan menjual BBM Subsidi untuk Masyarakat,  dijual kepada para calo dan mafia minyak dengan harga yang tinggi, dengan modus memakai kendaraan berjenis Mobil.

" Maka kita meminta pihak Pertamina untuk tidak lagi memasok BBM berjenis Solar pada SPBU 14213276 PT Prima Putra Agung,serta kepada aparat penegak khususnya Kepolisian Resort Tanjungbalai untuk dapat mengusut SPBU tersebut," pungkas  sumber. (A75)

Posting Komentar

0 Komentar